Guru Bimbingan dan Konseling dalam Menggali Bakat dan Minat Siswa

Kebutuhan siswa SMA/sederajat mendapatkan informasi soal peta karier dan bidang ilmu perlu dipahami guru bimbingan dan konseling di sekolah.  Untuk itu, guru bimbingan dan konseling harus proaktif menjalin kerja sama dengan banyak perguruan tinggi di dalam dan di luar negeri guna memutakhirkan informasi yang dibutuhkan siswa.

Para guru BK butuh dukungan untuk terus mengembangkan diri agar bisa mengetahui informasi mutakhir soal peran guru BK dalam pengembangan bakat dan minat siswa melalui pelatihan, seminar, serta diskusi.

Peranan guru bimbingan dan konseling dalam menggali bakat dan minat siswa
Guru Bimbingan dan Konseling membimbing siswa
 Penting juga guru BK diberi fasilitas agar belajar menggunakan teknologi. Selain itu, memberi kesempatan untuk menciptakan jaringan kerja sama yang baik dan saling menguntungkan dengan perguruan tinggi negeri dan swasta untuk memenuhi kebutuhan siswa.

Salah satu tugas utama guru BK adalah membimbing siswa mengenal potensi diri, bakat, dan minat sejak awal kelas X. Hal ini dilakukan lewat materi klasikal, tes minat, dan bakat, juga kuesioner. Tujuannya agar siswa mengenal kekuatan dan kelemahannya, bakat serta minat. Guru BK rutin memberikan informasi terkini mengenai perguruan tinggi negeri, swasta, kedinasan, hingga luar negeri.

Guru BK wajib membimbing siswa dengan memberikan arahan tentang peluang Perguruan Tinggi yang tersedia melalui konsultasi. Bisa juga konseling atau pemberian materi di kelas serta memberi info tentang PT kepada orang tua dan jalur masuk PTN maupun PTS yang tersedia, termasuk adanya peluang beasiswa.

Menggali bakat dan minat siswa
Memahami bakat dan minat
Sebaiknya sekolah harus membangun jejaring dengan banyak PT, sehingga sering mendapat update soal perkembangan informasi di PT. Sekolah harus mengembangkan program sesuai kebutuhan siswa.

Perlu ada buku pedoman untuk siswa supaya tahu seluk beluk masuk perguruang tinggi. Dengan hadirnya PT di sekolah siswa jadi tahu peluang karir yang sedang dibutuhkan.

Guru BK harus memutakhirkan informasi soal pilihan karir yang berkembang. Lalu membantu siswa untuk mempertimbangkannya sesuai kemampuan, bakat, dan minat siswa. Termasuk juga guru menyediakan sesi pertemuan dengan orang tua. Dengan cara seperti ini, siswa merasa yakin untuk memilih bidang ilmu saat kuliah sesuai cita-cita atau impian hidupnya.

Peran guru BK dalam menggali minat siswa perlu intens. Karena karena siswa yang telah menginjak tahun ketiga di SMA, perlu diberikan lebih banyak hal yang terkait pengenalan jurusan dan perguruan tinggi. Semuanya dapat membantu siswa yang sedang mencari informasi untuk persiapan kuliah. Kegiatan itu dapat meliputi psikotes untuk mengetahui minat dan bakat siswa yang hasilnya disampaikan kepada siswa oleh guru BK.

logoblog
Previous Post
Posting Lebih Baru
Next Post
Posting Lama

Post a comment

Copyright © Manajemen Sekolah. All rights reserved.